Tak terasa minggu pertama September telah datang, dan itu
artinya kita mulai lagi belajar aksara dan bahasa Jawa Kuna lagi.
Pengumuman telah di pasang di media sosial, media komunikasi
yang digunakan selama ini untuk berbagi. Jam 08.00 WIB, beberapa teman telah datang
untuk mempersiapkan tempat dan pernak Pernik lainnya. Terima kasih kepada teman
teman dari museum Mpu Tantular yang telah menyediakan tempat dan alat pendukung
lain. Setelah semua siap, sambil menunggu teman teman yang lain. Kamipun
ngobrol ‘ngalor ngidul’ tentang apa saja yang menarik.
Jam 09.00 waktu belajar dimulai. Kami mencoba untuk membiasakan
diri mulai tepat waktu walau belum semua teman berkumpul, sehingga ke depan
kami akan lebih baik lagi dalam menghargai waktu. He he he….. Kali ini prasasti
masih tentang prasasti pereng yang bulan lalu belum selesai (meskipun
laporannya sudah selesai ditulis) dan mencoba membaca langsung dari sebuah
prasasti batu yang ada di museum mpu Tantular.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar